5 WISATA ALAM YANG WAJIB DIKUNJUNGI SAAT KE MAGELANG

Wisata Alam di Kota Magelang yang mengesankan, kamu wajib datang kesini.
Wisata Alam di Kota Magelang yang mengesankan, kamu wajib datang kesini. / https://jadwaltravel.com/tiket-masuk-grenjengan-kembar/


Pernah datang ke kota Magelang ?

Ini dia Wisata Alam di Kota Magelang yang mengesankan, kamu wajib datang kesini.

1. Gunung Telomoyo

9 Potret Keindahan Gunung Telomoyo, Bikin Fotomu Intagramable Banget!

https://www.idntimes.com/travel/destination/defender-widi/9-potret-keindahan-gunung-telomoyo-c1c2/4

Gunung Telomoyo adalah gunung yang terletak di wilayah Kabupaten Semarang dan Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Gunung ini memiliki ketinggian 1.894 mdpl. Jika kalian ke Gunung Telomoyo kalian bisa mengendarai sepeda motor hingga diatas puncaknya, selain dengan sepeda motor kalian bisa menyewa mobil jeep. Gunung ini diapit oleh Gunung Merbabu, Gunung Andong, Gunung Sumbing, dan Gunung Ungaran dan kalian bisa melihat pemandangan yaitu rawa pening.

 

2. Puthuk Setumbu

sunrise-bukit-punthuk-setumbu-magelang3

https://piknikasik.com/mengejar-keindahan-sunrise-di-punthuk-setumbu-magelang

Punthuk Setumbu berasal dari bahasa jawa yaitu punthuk artinya adalah gundukan. Lalu setumbu sendiri memiliki arti sebagai tumbu atau lebih tepatnya adalah  tempat nasi yang terbuat dari anyaman. Jadi nama punthuk setumbu memiliki arti sebuah bukit yang berbentuk seperti tempat nasi yang terbuat dari anyaman.

Kawasan ini memang berada di perbukitan menoreh. Tidak hanya kawasan ini saja, masih banyak nama bukit lain yang ada disini. hanya saja, namanya kurang begitu terkenal. Objek wisata yang saat ini menjadi andalan kota Magelang ini langsung meroket setelah tayangnya film romantis di Indonesia yakni film AADC.

 

3. Air Terjun Grejegan Kembar

https://wartawisata.id/2020/08/11/keindahan-curug-grenjengan-kembar/

Di Indonesia ada banyak tempat wisata alam, seperti bukit, gunung, pantai, dan lain – lain. Air terjun juga merupakan tempat wisata alam, wisata alam bisa dilakukan untuk sekedar menenangkan pikiran, piknik bareng keluarga atau teman. Nah di Magelang ada tempat wisata alam Air Terjun Grejegan Kembar. Maksudnya air terjunnya kembar? Iya, unik bukan.

Grenjengan Kembar merupakan sebuah air terjun yang berada di dusun Citren, Desa Munewarang, Kecamatan Pakis, Kabupaten Magelang.

 

4. Bukit Sleker Asri

Tempat Wisata Bukit Sleker Asri Magelang

https://www.modalide.com/2019/02/tempat-wisata-bukit-sleker-asri-magelang.html

Bukit Sleker Asri berada di Dusun Grenjeng, Desa Gandusari, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, sekitar 8 km dari pusat Kota Magelang. Tempat wisata ini kalian akan merasakan kesejukkan hutan pinus, ternyata, Sleker Asri dikelola oleh masyarakat sekitar yang tergabung di Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) di sana.

Di sini kalian bisa melakukan kegiatan outbond bareng teman-teman, menantang adrenalin dengan main flying fox dan lain – lain. Selain untuk melakukan kegiatan outbound kalian bisa berfoto – foto yang sudah pasti di sini memiliki banyak spot – spot foto yang bagus pastinya, atau kalian hanya untuk penikmati indah dan sejuknya hutan pinus.

 

5. Wisata Kulon Ndeso

Di Magelang, Sawah Pun Disulap Menjadi Surga

https://jogjainside.com/di-magelang-sawah-pun-disulap-menjadi-surga/

Wisata Kulon Ndeso terletak di Soko Desa 2, Suko 2, Sokorini, Kec. Muntilan, Magelang. Menariknya lagi wisata ini terletak diantara pertemua dua kali, yakni Kali Progo dan Kali Pabelan. Kali Progo sendiri bersumber dari lereng Gunung Sumbing sedangkan Kali Pabean merupakan aliran dari Gunung Merapi.

Untuk nama dari tempat wisata ini dari kata “Kulon” yang berati Barat dan “Ndeso” yang berarti Desa, jadi nama tempat wisata ini merupakan letak Wisata Kulon Ndeso sendiri.

Wisata Kulon Ndeso dengan spot Top Selfie Tepi Kali Kulon Ndeso menawarkan jembatan bambu yang berkelok indah sepanjang sungai.

Baca Juga :

LOKASI