CURUG SURODIPO TEMANGGUNG : TIPS, HARGA TIKET DAN RUTE PERJALANAN

Curug Surodipo Temanggung
Curug Surodipo Temanggung / Kompas


Sebuah perbukitan di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah ternyata menyembunyikan air terjun dengan pemandangan yang menakjubkan. Adapun, lima tingkat air terjun tersebut—enam jika sedang musim hujan—berada dalam kawasan wisata Curug Surodipo di Desa Tawangsari, Kecamatan Wonoboyo.

Nama Surodipo diambil dari nama seorang panglima Perang Diponegoro bernama Kyai Surodipuro, yang meninggal dan dimakamkan di kawasan curug surodipo, tepatnya di kanan jalan 5 meter sebelum gerbang masuk lokasi wisata Curug Surodipo.

Tempat ini menjadi saksi bisu sejarah perjuangan Pangeran Diponegoro melawan Belanda pada kurun waktu 1925 - 1830. Pangeran Diponegoro menggunakan tempat ini sebagai salah satu tempat untuk mengatur siasat perjuangan gerilya malawan Belanda. Dalam pelariannya, Kyai Surodipo beserta sejumlah pengikutnya mendirikan sebuah permukiman yang diberi nama Klesem, hingga akhirnya wafat dan dimakamkan di sana.

Curug Surodipo di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah memiliki medan yang cukup melelahkan bagi wisatawan jika terbiasa trekking. Ketua Pokdarwis Desa Tawangsari dan salah satu anggota pengelola Obyek Wisata Curug Surodipo bernama Danang SN mengatakan bahwa ada baiknya wisatawan membawa bekal.

Tips berwisata ke Curug Surodip :

1. Pakai sepatu bersol karet 
Untuk menuju ke area air terjun atau perbukitan yang mengelilinginya, medan yang ditempuh wisatawan akan menanjak dan menurun. Jalannya pun bebatuan. Agar perjalanan makin nyaman, Danang mengimbau pengunjung untuk datang menggunakan sepatu dengan sol karet agar tidak licin.

2. Bawa bekal 
Di gapura menuju Curug Surodipo terdapat warung yang menjual berbagai minuman dan makanan ringan. Di desa pun ada beberapa warung yang menjual minuman dan makanan ringan. Namun, baik warung atau desa, dia menuturkan bahwa saat ini belum ada yang menjual makanan siap santap.

3. Jangan biarkan rasa lelah menang 
Jalur menuju air terjun terbilang cukup panjang, lama, dan melelahkan. Orang-orang yang baru pertama kali ke sana pun mungkin harus istirahat beberapa kali di tengah jalan. Intinya nikmati perjalanan wisata di curug Surodipo ini.

4. Jaga lingkungan 
Sebagai tempat wisata bernuansa alam, pihak Curug Surodipo mengimbau agar seluruh pengunjung tertib dalam menjaga lingkungan dan tidak buang sampah sembarangan. Di beberapa titik tertentu sudah disediakan tempat sampah. Jika tidak menemukannya, ada baiknya pengunjung menyimpan sampahnya dulu hingga tiba di titik tong sampah. 

5. Datang pada November-Mei 
Pada musim-musim biasa, debit air terjun di tempat wisata tersebut tergolong normal, meski pada musim kemarau cukup kecil. Namun jika ingin menikmati arus yang deras, bulan November-Mei adalah bulan yang oaling tepat untuk berkunjung.

6. Bawa payung atau jas hujan saat musim hujan 
Saat ini, tempat wisata tersebut belum memiliki fasilitas penyewaan payung atau jas hujan saat hujan turun. Jika berkunjung saat musim hujan, disarankan wisatawan untuk membawa payung atau jas hujan. 

7. Jaga sopan santun 
Meski tidak ada pantangan, namun perkataan tetap harus dijaga. 

8. Dilarang naik ke batu di area bukit 

Di area bukit terdapat sebuah batu yang menjulang cukup tinggi. Untuk menuju ke sana, jalur setapaknya akan makin kecil. Itu adalah ikon Surodipo. Wisatawan dilarang menaiki dikarenakan berbahaya, karena ada jurang di sisi kanan dan kiri dan jalan menuju batu tersebut hanya selebar sekitar 1,5m.

9. Bermalam di tempat wisata untuk lihat pemandangan 
Area bukit di Curug Surodipo akan menawarkan pemandangan bak negeri di atas awan karena tempat wisata berada pada ketinggian sekitar 1.200 meter dari permukaan laut (mdpl). Selain itu, sejumlah gunung seperti Gunung Prau, Sumbing, Sindoro, Andong, Merapi, dan Merbabu juga terlihat dari sana jika cuaca cerah.
Tidak hanya matahari terbit, pada saat-saat tertentu di pagi hari, wisatawan dapat melihat pelangi di air terjun. 

10. Sewa pemandu kalau mau ke air terjun 
Apabila baru pertama kali ke Curug Surodipo dan ingin mengeksplor semua air terjunnya, kamu bisa menyewa pemandu agar tidak tersesat. Saat ini, air terjun nomor satu saja yang dapat dikunjungi. Sementara itu, air terjun nomor dua hingga lima dapat dikunjungi dengan pemandu.

Harga Tiket Masuk Curug Surodipo

Curug Surodipo terletak di Desa Tawangsari, Kecamatan Wonoboyo, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. Mereka buka setiap hari pukul 08.00-16.00 WIB. Harga tiket masuk Curug Surodipo adalah Rp 4.000 per orang. 

Tarif parkir motor adalah Rp 2.000 dan mobil Rp 5.000. Biaya kemah plus tiket masuk adalah Rp 15.000. Namun untuk kemah, kendaraan tidak akan ditaruh di kawasan wisata melainkan di area desa yang jaraknya tidak jauh dengan biaya penitipan Rp 5.000 per motor. 

Dari desa, pengunjung bisa naik ojek ke tempat wisata dengan biaya Rp 10.000 sekali jalan. Jika ingin berkemah tapi tidak memiliki peralatan kemah pengelola bekerja sama dengan tema-teman dari basecamp pendakian Prau menyediakan peminjaman tenda dengan harga sekitar Rp 50.000 - Rp 70.000 per tenda.

Apabila ingin kemah namun belum familiar dengan Curug Surodipo, harga sewa pemandu lokal adalah Rp 100.000 per malam untuk rombongan minimal 10 orang.

Jika tertarik untuk menginap di dekat air terjun, di rumah warga, menjelajahi air terjun bersama pemandu, atau memesan banyak cucur, kamu bisa hubungi Danang lewat WhatsApp +6282332696600. 

Pada masa pandemi seperti saat ini, pastikan saat berkunjung tetap melakukan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, dan tidak bepergian jika demam atau suhu tubuh di atas 37,3 derajat Celsius.

Alamat dan Rute Lokasi

Menjadi tempat wisata yang tergolong baru dan tersembunyi, akses jalan menuju destinasi Curug Surodipo masih cukup sulit. Jalan yang sempit dan terjal akan menemani sepanjang perjalanan liburan anda. Untuk kendaraan yang digunakan ketika hendak explore Curug Surodipo, lebih rekomended ketika anda berkunjung dengan sepeda motor. Karena jalan dengan medan yang cukup sulit.

Ketika sampai di area parkir kendaraan, anda perlu treckking sejauh 300-400 meter untuk menuju kawasan air terjun. Sedangkan untuk lokasi dari Curug Surodipo sendiri beralamat di Dadapan, Tawangsari, Wonoboyo, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Perjalanan dengan akses jalan yang ekstrim menuju destinasi wisata air terjun Curug Surodipo. Membuat banyak wisatawan mengalami kesulitan baik untuk medan maupun rute perjalanan terbaik menuju air terjun di Temanggung satu ini. Jangan Khawatir karena sekarang anda bisa mengakses peta lokasi dari Curug Surodipo dibawah ini. Dapatkan perjalanan liburan menuju Curug Surodipo yang semakin menyenangkan.

 

Baca Juga :

LOKASI