ES CHOKI - CHOKI MINUMAN UNIK LEGENDARIS WONOSOBO

Es Choki - Choki Bu Is
Es Choki - Choki Bu Is / Feren Alinata


Siapa yang tidak mengenal choki - choki, jajanan masa kecil yang berbentuk pasta coklat ini banyak digemari. Namun siapa sangka jajanan pasta coklat ini bisa berubah menjadi sebuah minuman unik dan legendaris di Wonosobo.

Es Choki - choki bu is namanya. Berlokasi di Demang Sari, Wonosobo Bar., Kec. Wonosobo, Kabupaten Wonosobo. Menjadi satu - satunya tempat yang menjual minuman unik ini. Bisa dibilang legendaris karena nyatanya es choki - choki ini sudah ada sejak tahun 1983.

Unik karena coklat choki - choki yang digunakan sebagai bahan dasar pembuatan es ini dicampur gula, pelanggan bisa memilih menggunakan gula putih atau gula merah kemudian di blender menjadi satu, dan disajikan dengan buah semangka dan melon serta tape ketan. 

Mungkin anda berfikir bagaimana rasanya coklat ditambah gula dan disajikan bersama semangka, melon dan tape ketan? Namun saat anda merasakannya langsung, anda akan mengerti bagaimana rasa manis coklat choki - choki dan gula dinikmati bersama segarnya dari buah semangka dan melon kemudian rasa asam dari tape ketan yang anehnya sangat cocok. 

Karna inilah Es Choki - choki bu is hampir tidak pernah sepi pelanggan. Karena memang rasanya yang enak dan harganya yang murah. Hanya Rp. 5000 rupiah saja per porsinya

 

 

Baca Juga :

LOKASI