HARGA VILLA ANJANI, PENGINAPAN DENGAN SUASANA SEJUK DENGAN PEMANDANGAN HAMPARAN PERKEBUNAN TEH

penginapan anjani batang
penginapan anjani batang / https://i0.wp.com/penginapan.net/wp-content/uploads/Penginapan-Villa-Anjani.jpg?fit=460%2C300&ssl=1


Siapa yang suka berewisata di tempat yang sejuk dan segar ? Anda berada di Artike yang tepat sekali. Kali ini Mimin akan membahas mengenai wisata yang bersentuhan dengan alam yang mana terletak di Kabupaten Batang tepatnya di Desa Keteleng, Kecamatan Blado, Kabupaten Batang yang jaraknya sekitar 40 Km dari Batang Kota. Wisata ini bernama Pagilaran yang menyuguhkan argowisata Perkebunan teh yang tentunya asri sejuk dan memanjakan mata pengunjung. 

Dikutip dari situs resmi, kawasan Agrowisata Pagilaran menawarkan hamparan pohon teh yang membentang sejauh mata memandang, ditambah hembusan angin yang membawa hawa sejuk, dijamin bakal membuat Anda betah.  kebun teh ini sendiri dapat Anda tempuh setelah melakukan perjalanan tidak lebih dari satu jam berkendara dari pusat kota Batang.

Dikutip dari Kompas, dengan luas sekitar 1.130 meter persegi, Kebun Teh Pagilaran berada di atas ketinggian 600 meter sampai 1.600 meter di atas permukaan laut. Dengan kondisi tersebut, kawasan ini memang memiliki udara yang sangat sejuk, bahkan cenderung dingin, dan bisa mencapai 16 derajat celsius pada saat pagi hari menjelang  terbit.

Layaknya kebun teh pada umumnya, atraksi utama yang ditawarkan Agrowisata Pagilaran adalah tea walk, menelusuri jalur perkebunan teh dengan jarak sekitar 6 kilometer. Nah, agar tidak ketinggalan momen memetik teh, wisatawan disarankan untuk keluar pada pukul 05.00 atau 06.00 pagi. Dalam kondisi tersebut, udara dingin tentunya bakal menjadi tantangan tersendiri menikmati keindahan matahari terbit di tengah kesegaran hamparan kebun teh. Ada dua tipe tea walk yang bisa diikuti wisatawan, yaitu menggunakan truk menuju perbukitan dan berjalan di kebun di sekitar pabrik. Jika Anda memilih yang pertama, Anda akan ikut rombongan truk dengan berkeliling kebun teh menuju Bukit Kamulyan. Truk yang digunakan untuk berkeliling adalah truk double, dengan tinggi sekitar satu meter.

Nah ketika anda berniat untuk bermalam di argowisata Pagilaran ini, mimin akan share penginapan yang cocok untuk bermalam kalian nih sobs, Namanya Anjani Villa. Penginapan Anjani sendiri beralamat di Kalisari, Blado, Kabupaten Batang, atau di Jalan Pagilaran-Blado KM 7. Menurut penuturan banyak pelancong yang pernah singgah, Villa Anjani dikatakan sebagai sebuah penginapan yang sangat nyaman, dengan tarif yang cukup . Namun, ada beberapa pengunjung yang mengeluhkan fasilitas villa yang dinilai tidak terlalu komplet.

Villa ini sendiri terdiri dari dua lantai. Lokasinya yang ada di tengah pedesaan membuat Penginapan Anjani memiliki pemandangan yang menawan sekaligus udara yang sejuk. Bangunan villa terutama didominasi warna krem. Sentuhan warna merah tua terlihat di beberapa bagian, seperti pilar penyangga dan sedikit area dinding interior. 

Secara tampilan, Penginapan Anjani sebenarnya memiliki ukuran yang terbilang luas. Di depan villa, terdapat area parkir kendaraan, yang meskipun masih berupa tanah bebatuan, namun cukup lapang dan bisa diisi dua hingga tiga unit kendaraan roda empat. Di sebelah lahan parkir, terdapat teras dengan lantai keramik, yang bisa Anda gunakan untuk bersantai sambil menghirup udara segar.

Masuk ke ruang tamu, wisatawan akan menemukan ruangan yang luas dan bersih, dengan lantai keramik berwarna putih. Dinding interior masih didominasi warna krem, dengan aksen merah di beberapa bagian. Pintu villa berukuran cukup lebar, demikian juga dengan jendela, sehingga memungkinkan cahaya matahari masuk dengan lebih leluasa.

Fasilitas yang disediakan Penginapan Anjani sendiri terbilang cukup memadai. Pihak pengelola telah menyiapkan kursi untuk bersantai di area ruang tamu dan meja. Masuk agak ke dalam, Anda akan menemukan televisi di ruang tengah, yang bisa dijadikan tempat berkumpul bersama keluarga atau sahabat dan rekan kantor.

Jika Anda menginginkan lebih, Anda bisa naik tangga untuk menuju lantai dua. Di area ini, terdapat sebuah balkon dengan dominasi kayu, yang cocok dijadikan tempat untuk menyaksikan pemandangan sekitar dengan lebih leluasa. Meski punya fasilitas memadai, tarif Penginapan Anjani konon cukup murah. Menurut penuturan beberapa tamu, biaya sewa di tempat ini tidak sampai Rp250 ribuan per malam. Jika Anda membutuhkan informasi lebih detail, bisa langsung datang ke lokasi.

Baca Juga :

LOKASI