KEINDAHAN ALAM BUKIT PENTULU INDAH: TEMPAT SELF-HEALING DI KEBUMEN

Bukit Pentulu Indah
Bukit Pentulu Indah / https://karangsambung.kec-karangsambung.kebumenkab.go.id/i


Bukit Pentulu Indah di Kebumen adalah tempat alami yang menawarkan pemandangan yang menakjubkan, sering menjadi pilihan bagi mereka yang mencari ketenangan dan penyembuhan diri.

Selain Bukit Pranji di Kecamatan Pejagoan, Bukit Pentulu Indah juga sering menjadi pilihan populer untuk menikmati matahari terbit.

Destinasi wisata di Kebumen ternyata sangat beragam, tidak hanya terbatas pada pantai. Ada banyak tempat lain yang dapat dinikmati bersama teman, keluarga, atau orang yang Anda cintai.

Bukit Pentulu Indah juga merupakan tempat yang cocok untuk berkemah, terutama di daerah puncaknya yang memiliki area datar yang cukup luas, bisa digunakan untuk mendirikan beberapa tenda dalam satu waktu.

Bagi yang pernah mengunjungi Bukit Pentulu Indah, pasti mengenal kecantikan alamnya. Saat Anda tiba, Anda akan disambut oleh rimbunnya hutan pinus yang tinggi.

https://mytrip123.com/

Lingkungannya sangat terjaga dan terawat dengan baik, dan tersedia berbagai gazebo, dari yang kecil hingga cukup besar, yang dapat digunakan oleh pengunjung.

Di sekitar puncak Bukit Pentulu Indah, terdapat beberapa titik foto yang wajib Anda kunjungi. Jika Anda tidak takut ketinggian, Anda bisa mencoba berburu foto di gardu pandang yang terletak di atas pohon yang cukup tinggi.

Tiket masuk

Pentulu Indah tidak terlalu merogoh kocek, kamu hanya perlu membayar biaya sebesar Rp. 10.000,- saja per orangnya

Fasilitas

  • Area parkir kendaraan,
  • Warung makanan dan minuman,
  • Area bermain anak,
  • Toilet,
  • Spot foto,
  • Gazebo,
  • Mushola.

Jam Buka

  • Jam buka Pentulu Indah setiap hari Senin hingga Minggu
  • Beroperasional mulai pukul 05.30 sampai dengan 17.00

Baca Juga :

LOKASI