LONTONG KRUBUYUK BU RIPAH: RASA YANG TAK LEKANG OLEH WAKTU

lontong krubyuk
lontong krubyuk / sonora


Jika kalian berkunjung ke Jepara dan ingin mencicipi kuliner khas yang Jepara, maka Lontong Krubyuk Bu Ripah adalah tempat makan yang wajib kalian kunjungi. Warung makan ini telah menjadi ikon Jepara dan selalu ramai dikunjungi oleh para pecinta kuliner. 

Lontong Krubyuk Bu Ripah merupakan salah satu makanan yang memiliki bahan utamanya adalah lontong. Kemudian lontong yang telah diiris di piring lalu disiram dengan kuah segar yang bening dengan cita rasa yang khas. Pastinya kalian akan ketagihan untuk memakannya. 

Hal yang membuat Lontong Krubyuk Bu Ripah spesial adalah kuahnya yang sangat gurih. Ketika kalian menyeruputnya kalian akan merasakan kuah yang segar. Selain lontong, di dalam penyajiannya juga terdapat suwiran ayam dan juga sayur. 

Setelah itu, dibagian atasnya biasanya akan ditambahkan daun bawang dan juga tauge. Kuliner khas Jepara ini tentunya sangat lezat, terutama ketika kalian memakannya di siang hari. 

Lontong Krubyuk Bu Ripah dibandrol mulai Rp 10000 per porsi. 

Lontong Krubyuk Bu Ripah berlokasi di Jl. Jobokuto II, Jobokuto, Kec. Jepara, Jawa Tengah.

 

Baca Juga :

LOKASI

-