LONTONG TUYUHAN: NIKMATNYA KULINER UNIK DARI REMBANG

Lontong Tuyuhan
Lontong Tuyuhan / RRI


Mengenal Lontong Tuyuhan

Lontong Tuyuhan adalah kuliner khas yang menjadi salah satu daya tarik utama Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Sekilas, Lontong Tuyuhan secara penampilan memang mirip dengan opor ayam. Namun, memiliki ciri khas tersendiri yang membuatnya berbeda. Dibuat dari daging ayam kampung yang disajikan dengan kuah kuning, pembeli dapat memilih bagian ayam yang diinginkan, menjadikan setiap santapan lebih personal dan memuaskan.

Lontong pada umumnya dibungkus menggunakan daun pisang yang dibentuk menjadi lonjong seperti guling dengan lidi diujungnya sebagai pengikat bungkus. Pada kuliner Lontong Tuyuhan, lontong yang digunakan berbentuk segitiga yang memikat yang dihasilkan dari cara pembungkusan daun pisang yang ditekuk secara khas, kemudian direbus hingga matang.

 

Keistimewaan Lontong Tuyuhan

Keunikan kuliner ini terletak pada lontongnya yang berbentuk segitiga, berbeda dari lontong pada umumnya yang berbentuk lonjong dan dibungkus dengan daun pisang dan lidi diujungnya sebagai pengganjal beras.

Bentuk lontong segitiga pada tak hanya menarik secara visual, tetapi juga dalam fungsi praktisnya. Bentuk segitiga difungsikan agar memudahkan penyajian dan porsi yang tepat untuk disajikan bersama lauk pendamping lainnya.

Menguak Sejarah Makanan Khas Rembang "Lontong Tuyuhan" - Berita ...

Lontong Tuyuhan / Berita Merdeka Online

Perbedaan pembungkusan lontong ini menjadi salah satu ciri khas Lontong Tuyuhan yang membedakan dengan masakan kuah kuning lain.

Selain praktis dalam penyajian, bentuk lontong yang segitiga memiliki makna filosofi dan makna yang dalam. Bentuk segitiga dengan tiga sudut runcing yang artinya adalah tiga tujuan cinta : kepada Tuhan, alam dan sesama makhluk hidup.

 

Cara Penyajian Lontong Tuyuhan

Hidangan Lontong Tuyuhan disajikan dengan daging ayam, tempe, dengan taburan bawang goreng diatasnya sebagai penyeimbang cita rasa gurih disatukan dengan kuah yang tidak terlalu kental dan tidak terlalu encer. Aroma ketumbar dan pedas dari cabai dicampur dan dihaluskan bersama bumbu lain meemperkaya cita rasa. Sensasi gurih dan rempah yang meresap sempurna ke dalam daging ayam menjadikan Lontong Tuyuhan sebagai hidangan yang tidak hanya mengenyangkan, tetapi juga menggugah selera.

 

Waktu Yang Tepat Untuk Menikmati Lontong Tuyuhan

Lontong Tuyuhan bisa dinikmati kapan saja, baik sebagai sarapan, makan siang, maupun makan malam. Kombinasi antara lontong berbentuk segitiga yang lembut dan kuah yang kaya rempah, dilengkapi dengan ayam, tempe, serta taburan bawang goreng, membuatnya cocok disantap di segala suasana, terlebih lagi ketika cuaca dingin, Lontong Tuyuhan dapat sebagai penghangat tubuh.

 

Lokasi Penjualan dan Harga Lontong Tuyuhan

Jika anda tertarik untuk mencicipinya, anda dapat mampir di deretan Kawasan Kuliner Lontong Tuyuhan yangberada di Tuyuhan, Pancur, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Beberapa warung dipinggir jalan Kabupaten Rembang juga terkadang menjual Lontong Tuyuhan sebagai salah satu menu yang mereka jual. Deretan penjual Lontong Tuyuhan menawarkan harga yang relatif terjangkau, berkisar antara Rp. 20.000 – Rp. 45.000 menjadikannya pilihan kuliner yang patut anda coba saat berkunjung ke daerah Rembang.

 

Keistimewaan rasa dan filosofi yang terkandung dalam Lontong Tuyuhan membuat tidak hanya memanjakan lidah, tetapi juga memberikan pengalaman kuliner yang kaya akan budaya dan tradisi tradisional. Kuliner ini adalah simbol cinta dan filosofi hidup yang disajikan dalam piring. Mengunjungi Rembang dan mencicipi Lontong Tuyuhan adalah cara terbaik untuk merasakan kekayaan budaya kuliner Indonesia.

Baca Juga :

LOKASI