MENIKMATI PANORAMA 7 GUNUNG SEKALIGUS DI MENARA LANGIT MERAPI KETEP PASS MAGELANG

Menara Langit Merapi
Menara Langit Merapi / Wisata Indonesia


Magelang memang tiada hentinya menarik perhatian jika terkait wisata pemandangan. Kabupaten yang sering di angan-angan bak di Swiss ini menyuguhkan wisata baru  dengan suguhan pemandangan 7 gunung sekaligus, wisata ini baru dibuka pada Maret 2023 yang tentu saja langsung ramai dikunjungi oleh para wisatawan. 

Menara langit ketep pass merupakan salah satu wahana baru yang ada di obyek wisata ketep pass. Menara langit merapi ini menawarkan pemandangan view tujuh gunung sekaligus, area menaranya luas dan mempunyai tiga tingkat. Berbagai sudut dipenuhi juga dengan berbagai spot foto yang instagramable.

Menara langit merapi menyuguhkan pemandangan tujuh gunung yang indah yakni gunung gunung Merapi, Merbabu, Lawu, Sindoro, Slamet, Sumbing, dan Prau. Tips jika kalian datang berkunjung kesini usahakan cuacanya sedang cerah, agar kalian bisa menikmati view ketujuh gunung dengan jelas. 

Fasilitas yang tersedia juga terbilang lengkap, tak usah khawatir bingung parkir, karena disini parkirannya luas, terdapat toilet, mushola, spot-spot kuliner, dan masih banyak fasilitas lainnya. 

Harga tiket untuk menikmati wahana disini juga terjangkau, untuk tiket masuk ketep pass pada weekdays kalian cukup mengeluarkan kocek Rp 10.500 saja, sedangkan pada weekend kalian cukup mengeluarkan kocek Rp 12.500. Untuk tiket masuk ke menara langitnya sendiri yakni Rp 9.000. 

Untuk lokasinya berada di Ketep Pas, Ketep, Kec. Sawangan, Kabupaten Magelang, jika ditempuh dari kota Magelang sekitar 44 menit atau 26,6km. Menara langit merapi buka setiap hari dari jam 08.00-17.00 WIB

So tunggu apalagi langsung agenda in yu liburan lebaran seru bersama keluarga ke ketep pass.

 

Baca Juga :

LOKASI