MENGENAL SEJARAH LUMPIA, KULINER KHAS SEMARANG JAWA TENGAH

Lumpia Khas Semarang
Lumpia Khas Semarang / Haibunda.com


Semarang - apakah ada yang pernah mendengar makanan lumpia? Lumpia adalah kuliner khas dari Semarang Jawa Tengah. Lumpia adalah makanan khas kota Semarang Jawa Tengah yang sangat populer di masyarakat Semarang. Dan juga Lumpia ini telah dikenal oleh turis yang berkunjung ke Kota Semarang. 

Karena dengan seiring berkembangnya zaman kuliner ini tidak hanya dikenal di Semarang saja tetapi sudah dikenal di banyak kota lain di Indonesia.dibalik populernya Lumpia Semarang ini ternyata ada bumbu cinta yang memunculkan kuliner khas Semarang ini.

Kisah kedatangan Lumpia Semarang ini tidak terlepas dari saudagar Cina. Pada tahun 1800 ada seorang perantau Tionghoa bernama Tjoa Thay Yoe yang bertujjuan untuk mengubah nasibnya.

Setelah sampai di Semarang ia mulai berinovasi membuat dan menjual makanan khas China, yaitu martabak yang diisi rebung dan dicampur daging babi.

Namun ketika mencoba menjual makanan khas china tersebut Tjoa Thaay Yoe harus bersaing dengan dengan seorang perempuan Jawa yang menjual makanan yang sama namun dengan isian yang berbeda yaitu mengisi martabaknya dengan campuran ayam, udang, dan telur yang tentu saja manis.

Dari persaingan tersebut. Khirnya dua orang tersebut menjadi teman dekat. dari persahabatan ini mereka akhirnya saling bertukar resep dan akhirnya menikah. tujuan pernikahan mereka adalah untuk menyatukan dua budaya yang berbeda. dan akhirnya tercipta masakan bernama lumpia perpaduan resep Tjoa dan Wasi.

dengan mencampur kedua resep ini diharapkan dapat menghilangkan barang haram seperti babi, minyak babi. dan diubah isiannya menjadi rebung, udang, dan ayam.

Dan dengan adanya pesta olahraga Games  of the New Emerging Forces pada tahun 1963 di Jakarta Lumpia mulai dikenal masyarakat luas. Karena Lumpia ini pernah diklaim semagai milik negara lain generasi kelima pewaris Lumpia semarang bekerja sama dengan FORMASBUDI menggelar aksi di depan kedutaan besar Malaysia sambil membawa Lumpia di nampan bambu.

Baca Juga :

LOKASI

-