MENIKMATI SENJA DI PANTAI MARINA

Pantai marina
Pantai marina / Pinteres


Pantai Marina merupakan salah satu taman rekreasi pantai di Kota Semarang, bersebelahan dengan arena PRPP dan Mareokoco, setelah perumahan Puri Anjasmoro Semarang, Kecamatan Semarang utara. Di pantai ini, pengunjung bisa naik perahu keliling pantai, memancing atau sekedar sekedar santai beristirahat sambil menikmati keindahan pantai dan deburan ombak. Di sisi utara agak ke timur, air lautnya sedikit kecoklatan saat musim hujan, karena di sisi timur pantai ini bermuaranya sungai banjir kanal barat.


Pantai Marina Semarang masih menjadi favorit untuk menghabiskan liburan bersama keluarga.

Daya tarik Pantai Marina Semarang tidak hanya pasir melainkan kawasan yang telah dipasang paving block, sehingga memudahkan pengunjung yang ingin melakukan olah raga di pantai ini.Pengunjung dapat menyewa kapal untuk mengelilingi pantai sambil menikmati pemandangan hutan bakau yang asri serta teduh.
Aktifitas lain yang disukai pengunjung di pantai ini adalah memancing.

Untuk memasuki kawasan Pantai Marina pengunjung akan dimintai biaya retribusi atau tiket masuk. Cukup dengan mengeluarkan uang sejumlah Rp 3000 Anda sudah bisa menikmati pesona Pantai ini dengan segala aktivitas-aktivitas pantainya.

Selain itu Anda juga akan dikenakan biaya parkir, silakan membayar Rp 2000 untuk kendaraan roda dua, dan Rp 5000 untuk kendaraan roda empat

Baca Juga :

LOKASI