MIE AYAM SAMBAL GORENG

Nikmatnya Mie ayam sambal goreng, kuliner pas penggunggah rasa lapar.
Nikmatnya Mie ayam sambal goreng, kuliner pas penggunggah rasa lapar. / https://www.idntimes.com/food/recipe/prila-arofani/resep-membuat-mie-ayam-pedas


Tidak hanya wisata alam yang menarik dari Magelang, kali ini Magelang menyajikan kuliner mie ayam sambal goreng yang tiada duanya. Kita akan mengajak dolaners untuk berwisata kuliner yang spesial di Magelang. Mie ayam sambal goreng ini cukup unik. Dan bagi para pengunjung yang pertama kali mencicipi ini akan kagum dengan sambal gorengnya yang khas dan berwarna hitam. Mie ayam sambal goreng ini sudah berdiri sejak 2007 silam. Mie ayam sambal goreng ini dirintis oleh bapak Nur Ikhsan warga Tlogorejo, Grabag, Magelang. Dengan pertama kali bermodalkan warung terbuat dari bambu dan pengunjung yang masih sedikit, bahkan untuk membuat banner pun belum mampu. Akan tetapi karena keunikan dan cita rasa mie ayam yang khas, seiring berjalannya waktu semakin banyak peminatnya. Kemudian mulai tahun 2014 mulai ada tahapan renovasi warung menjadi bangunan permanen. Dengan tambahan fasilitas kamar mandi. Jadi mie ayam sambal goreng ini sudah berdiri kurang lebih 13 tahun. Saat ini juga sudah ada dua karyawan tetap.

Apa sih yang menarik dari mie ayam sambal goreng?

IMG_20200812_145320.jpg Baca Juga :

LOKASI