NASI GORENG BABAT LEGEND PAK BANDI SEMARANG

warung nasi goreng pak bandi
warung nasi goreng pak bandi / Andriani Setianingsih


Nasi goreng adalah  makanan yang paling digemari oleh masyarakat Indonesia .Bahkan nasi goreng juga dijuluki sebagai salah satu makanan terlezat di dunia. Nasi Goreng khas Semarang ini juga dikenal dengan citra rasa yang enak dan khasnya yaitu babat dan pete, dan aroma nasi goreng yang berbau asap. Nasi goreng ini biasanya dihidangkan dengan kerupuk dan bawang goreng untuk memberikan rasa renyah. 

Warung Nasi Goreng ini buka setiap hari mulai pukul 17.00 – 23.00 WIB. Nasi goreng cocok dipilih sebagai menu makan malam. Mulai dari nasi goreng babat hingga nasi goreng special yang pastinya rasanya enak di lidah. Dengan bumbu rempahnya yang meresap, di tambah irisan babat dan pete tentu akan membuat kuliner nasi goreng ini semakin nikmat.

Untuk menciptakan rasa yang lezat pada daging babat yang mengandung lemak, pak bandi mencucinya dan direbus hingga tiga jam, supaya tekstur babat empuk dan lembut, setelah direbus, babat kemudian diolah dengan bumbu rahasia dari pak bandi. Beberapa bumbu yang kental adalah irisan bawang merah, bawang putih, cabai, dan kecap.  Untuk nasi goreng babat ini biasanya babat gongso ditumis dengan bumbu dan tingkat kepedasa bisa diminta sesuai dengan selera pelanggan. 

Nah jika kamu berencana akan berkunjung ke semarang dan ingin mencicipi Nasi Goreng babat yang menjadi kuliner khasnyaa yaitu di Warung Nasi Goreng Babat Pak Bandi yang beralamat di Jalan Kyai Haji Ahmad Dahlan, Telogorejo, Semarang ( tepatnya di depan RS Telogorejo).

Baca Juga :

LOKASI

https://goo.gl/maps/yNKhF3D3aCg1Uo7i8