PENDAKIAN GUNUNG PRAU MENIKMATU GOLDEN SUNRISE TERBAIK DENGAN BUKIT TELETUBIS

Gunung Prau
Gunung Prau / Pinteres


 


Jawa Tengah memiliki sederet tempat spesial untuk menyaksikan panorama matahari terbit alias sunrise. Semuanya sangat indah dan menawarkan pesona yang berbeda-beda. Namun, ada satu tempat di Jawa Tengah yang selalu menjadi tujuan. Bahkan pesona sunrise di sana disebut yang terbaik yautu Gunung Prau. Gunung yang berada di kawasan Dataran Tinggi Dieng ini diklaim memiliki pesona golden sunrise terbaik. Bagaimana tidak, matahari yang keluar dari peraduannya disambut dengan bentang alam yang begitu gagah. Tak heran bila gunung dengan ketinggian 2.565 mdpl ini adalah lokasi terbaik untuk menyaksikan detik-detik matahari terbit.

Dari puncak Gunung Prau pendaki dapat menikmati pemandangan serba cantik di antaranya hamparan keindahan bukit teletubbies dan bunga yang sangat menawan. Tak hanya itu, kita juga dapat menyaksikan keindahan jajaran Gunung Sumbing, Sindoro, Merapi, Merbabu, dan Slamet. Puncak Gunung Prau sering dijadikan tempat untuk hunting spot Golden Sunrise yang terbukti spektakuler


Jika kalian ingin mendaki Gunung Prau ada setidaknya ada enam jalur yang umum digunakan untuk mendaki Gunung Prau, yaitu:

Jalur Dieng, Kalilembu, dan Patakbanteng, Kejajar, Wonosobo (dari arah barat daya/selatan)
Jalur Igirmranak, Kejajar, Wonosobo (dari arah tenggara)
Jalur Kenjuran, Sukorejo, Kendal (dari arah timur)
Jalur Pranten, Bawang, Kabupaten Batang (dari arah barat laut)
Jalur Wates, Temanggung (dari arah tenggara)
Jalur Ngelak, Batang (dari arah utara)

Baca Juga :

LOKASI