PESONA KEINDAHAN TAMAN BUNGA MATAHARI DI MAGELANG

Taman Bunga Matahari menawarkan spot foto instagenic ala luar negeri
Taman Bunga Matahari menawarkan spot foto instagenic ala luar negeri / hipwee.com


WISATA MAGELANG – Destinasi wisata di Magelang semakin berkembang dengan baik. Selain wisata percandian, dan desa wisata, muncul objek wisata yang unik yaitu Taman Bunga Matahari yang dinamakan Dewari. 

Taman Bunga ini sedang menjadi primadona bagi warga Magelang dan sekitarnya sebab tempat tersebut menawarkan pesona keindahan bunga matahari. Kebun ini memiliki banyak tanaman matahari, sehingga siapa saja pengunjung yang berkunjung kesana dapat merasakan vibes seperti di lautan bunga matahari yang cantik dan indah. 

Konsep dari taman tersebut adalah konsep taman bunga yang luas dan terawat. Bunga yang ada disana pun terlihat subur dan segar. Di tambah letaknya yang sangat strategis dan mudah dijangkau oleh para pengunjung. 

Letak Taman Bunga Matahari ini berada di kawasan pedesaan tepatnya di Dusun Kradenan Kalikuning, Desa Baturono Salam, Kabupaten Magelang. Taman tersebut juga memiliki suananya yang sangat asri dan nyaman, jauh dari kebisingan sehingga sangat cocok bagi pengunjung yang ingin merasakan kembali suasana pedesaan. 

Dengan adanya hamparan bunga matahari yang terkena sinar matahari ini terlihat sangat indah. Pemandangan tersebut dimanfaatkan oleh para pengunjung untuk mengabadikan moment di tempat wisata ini. 

Tidak hanya itu, daya tarik utama dari tempat ini adalah adanya spot-spot foto yang telah di sediakan. Dengan begitu, para pengunjung sekaligus pecinta fotografi bisa mendapatkan hasil foto yang instagenic tanpa harus bepergian jauh ke luar negeri. 

Harga tiket masuk sangat murah, cukup membayar sebesar Rp. 5.000 sudah dapat menikmati tempat wisata seindah itu. Taman Bunga Matahari mulai beroperasi pada pukul 08.00 – 18.00 WIB setiap hari senin sampai dengan hari minggu. Bagi pengunjung yang tidak tahan dengan panas, disarankan untuk datang pada pagi hari atau sore hari agar terhindar dari panasnya sinar matahari 
 

Baca Juga :

LOKASI

https://goo.gl/maps/LkeiB9yRTamWadPU6