PUNTHUK SETUMBU : WAJAH BARU DESTINASI WISATA ALAM MAGELANG

Pethuk Setumbu Magelang
Pethuk Setumbu Magelang / Google Maps : yofan indriyanto


MAGELANG — Mungkin banyak yang tidak menyangka, jikalau kota kecil di Jawa Tengah bernama Magelang ini menyimpan keindahan panorama alam yang tidak kalah dengan kawasan lainnya. Dimana disini terdapat sebuah perbukitan yang mampu suguhkan pemandangan estetis bernama Punthuk Setumbu. Dari sini pula, pengunjung menyaksikan secara langsung candi yang masuk ke dalam 7 keajaiban dunia (read: Candi Borobudur).

Nama objek wisata ini sendiri berasal dari bahasa Jawa yakni punthuk yang berarti gundukan atau perbukitan. Sementera untuk setumbu memiliki makna yakni sebagai tumbu atau lebih tepatnya tempat nasi yang terbuat dari anyaman. Sehingga bisa disimpulkan, jika Punthuk Setumbu merupakan sebuah bukit yang berbentuk layaknya tempat nasi yang terbuat dari anyaman. 

Jika kalian mengunjungi lokasi ini, Punthuk Setumbu menyuguhkan pemandangan yang sungguh luar biasa. Dimana panorama tersebut berasal dari pegunungan menoreh, Gunung Merapi, Gunung Merbabu, hingga megahnya Candi borobudur. Saking indah pemandangan yang didapatkan, kawasan bukit ini mendapatkan julukan Borobudur Nirwana Sunrise. 

Menurut wisatawan yang sudah berkunjung ke lokasi tersebut, bahwa panorama keindahan Punthuk Setumbu tidak jauh berbeda dengan pemandangan di Bagan, Myanmar. Maka kalian tidak usah jauh-jauh lagi ke Negeri tetangga, karena di Indonesia pun ada.

Untuk bisa menyaksikan keindahan pemandangan dari ketinggian di Punthuk Setumbu, wisatawan dikenakan biaya tiket masuk. Bagi wisatawan domestik dibebankan tiket masuk sebesar Rp. 20.000, sementara wisatawan asing sebesar Rp. 30.000. Bukan hanya itu saja, pengunjung pula dikenakan tarif kontribusi parkir sebesar Rp. 2.000 untuk moda transportasi roda dua dan roda empat.

Jam operasional Punthuk Setumbu yakni mulai dari 04.00 hingga 17.00 WIB. Waktu yang tepat untuk mengujungi Punthuk Setumbu sebelum jam 5 pagi demi menyaksikan fenomena matahari terbit yang begitu memukau di antara pegunungan dan candi yang jarang sekali ditemukan.

Lokasi dari Punthuk Setumbu sebenarnya tidak jauh dari Candi Borobudur, lebih tepatnya di Jalan Borobudur Ngadiharjo KM.4, Kurahan, Karangrejo, Borobudur, Magelang. Untuk itu, akses menuju ke destinasi wisata Jawa Tengah ini terbilang cukup mudah.

 

Baca Juga :

LOKASI