SEGARNYA ES DAWET SIWALAN, MINUMAN PENGHILANG DAHAGA KHAS PATI

Es Dawet Siwalan
Es Dawet Siwalan / https://kontenjatim.com


Siwalan merupakan buah yang cukup populer bagi masyarakat pesisir Pantura Jawa Tengah. Buah yang berasal dari pohon lontar ini banyak tumbuh di sepanjang pesisir Pantura, tepatnya mulai dari Pati, Rembang, hingga Tuban. Daging buah siwalan muda memiliki rasa yang khas lunak, lembut, kenyal ditengahnya terdapat cairan buah yang segar.

Selain dikonsumsi secara langsung, buah siwalan ini juga dapat dikreasikan menjadi minuman yang segar. Salah satunya adalah dawet siwalan. Uniknya minuman khas yang ada di wilayah Pati ini hanya muncul ketika bulan puasa tiba. Dawet Siwalan ini bisa ditemui di beberapa titik kota, mulai dari Alun-alun hingga di pinggir jalan-jalan protokol Pati.

Minuman ini juga banyak populer di Tuban Jawa Timur, namun bagi pesisir Pati, dawet siwalan tak kalah banyak diminati. Es Dawet Siwalan hampir mirip dengan dawet pada umumnya. Namun bedanya terletak pada isian dawetnya. Jika biasanya dawet terbuat dari tepung beras atau pun aren, Dawet Siwalan hanya menggunakan potongan kecil-kecil buah siwalan kemudian ditambah santan dan gula jawa, sehingga menciptakan sensasi rasa serta aroma yang unik.

Proses pembuatannya juga tergolong mudah. Cukup sediakan buah siwalan yang sudah dikupas. Jangan lupa pula sediakan gula merah dan santan kental untuk campuran. Sebelumnya, gula merah dicampur dengan air kemudian dipanaskan hingga gula tersebut mencair dan mendidih. Setelah gula merah mencair, kemudian dilanjutkan dengan memotong siwalan menjadi kecil-kecil.

Jika semua bahan sudah siap, maka Anda bisa meraciknya. Potongan buah siwalan ditambah dengan air gula merah dan jangan lupa dikasih santan, dimasukkan kedalam wadah. Agar lebih segar saat berpuasa bisa ditambahkan dengan es. Untuk segelas es dawet siwalan ini, sangatlah terjangkau. Bagi anda yang tertarik mencoba hanya perlu merogoh kocek Rp 5.000 saja. Sangat sebanding dengan kesegaran yang didapatkan!

Baca Juga :

LOKASI