Purbalingga tidak hanya dikenal dengan wisata alamnya yang indah, tetapi juga memiliki ragam kuliner khas yang unik. Salah satunya adalah Sroto Klamud, yang merupakan inovasi dari hidangan soto tradisional. Nama "klamud" sendiri berasal dari singkatan kelapa muda, karena dalam hidangan ini, bihun digantikan dengan daging kelapa muda yang dikukus.
Yang membuat sroto ini semakin spesial adalah penyajiannya. Berbeda dari soto pada umumnya yang menggunakan mangkuk, Sroto Klamud disajikan langsung di dalam batok kelapa muda. Perpaduan kuah soto yang gurih dengan serutan kelapa muda menciptakan rasa yang unik—gurih, segar, dan sedikit manis dari kelapa.
Sroto Klamud dibuat dari bahan-bahan sederhana tetapi menghasilkan rasa yang luar biasa. Berikut adalah bahan utama dalam hidangan ini: Daging kelapa muda (pengganti bihun), kuah kaldu yang kaya rempah, tauge, seledri, dan daun bawang untuk menambah kesegaran, bumbu tradisional khas Purbalingga, taburan bawang goreng, dan sambal sesuai selera
Proses pembuatannya juga cukup unik. Serutan kelapa muda terlebih dahulu di taburi sedikit garam dan dikukus selama 30 menit untuk menghilangkan rasa mentahnya. Kemudian, sroto disajikan dalam batok kelapa, menciptakan tampilan yang menarik dan cita rasa yang khas.
Satu lagi keunikan dari Sroto Klamud adalah penyajiannya yang tidak menggunakan nasi atau ketupat seperti soto pada umumnya. Sebagai gantinya, sroto ini disantap dengan ciwel, jajanan pasar khas Purbalingga yang terbuat dari tepung singkong yang direndam dalam cairan rendaman jerami padi. Teksturnya yang kenyal dan cita rasanya yang khas menciptakan perpaduan sempurna dengan kuah sroto yang gurih.
Harga satu porsi Sroto Klamud berkisar antara Rp 15.000 - Rp 25.000, tergantung tempat makan dan porsinya. Hidangan ini bisa dinikmati di berbagai warung makan di Purbalingga, khususnya di pusat kuliner kota.
Jika kamu sedang berada di Purbalingga, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi Sroto Klamud. Hidangan ini bukan hanya sekadar soto biasa, tetapi juga menawarkan pengalaman kuliner yang unik dengan perpaduan rasa gurih, segar, dan manis dari kelapa muda. Ditambah lagi, penyajian dalam batok kelapa dan pendamping ciwel menjadikan Sroto Klamud sebagai sajian yang tak terlupakan. Jadi, kapan kamu bakal menjelajahi kelezatan Sroto Klamud khas Purbalingga?
Baca Juga :