TAMAN LANGIT CAFE BATURADEN PURWOKERTO

Cafe Taman Langit Purwokerto
Cafe Taman Langit Purwokerto / Wisatainfo


Tempat nongkrong yang memiliki view alam ketinggian belakangan ini sedang banyak diburu para traveler. Selain merasakan menunya, kalian juga bisa sekaligus menikmati suasana alam yang memanjakan. Tempat nongkrong tersebut kini telah menjamur diberbagai daerah di Indonesia, salah satunya di Purwokerto Jawa Tengah.

Taman Langit Cafe Purwokerto belum lama ini hadir dengan menjadi destinasi bagi masyarakat kota Purwokerto, Banyumas, Baturaden dan sekitarnya. Cafe satu ini mengusung konsep yang unik dengan memadukan menu kuliner yang nikmat dengan suguhan alam yang indah dan pastinya memanjakan mata.

Taman Langit Cafe merupakan salah satu tempat makan sekaligus tempat berburu spot foto ala instagramable di Purwokerto. Cafe ini berada di kawasan Baturaden, Purwokerto yang tergolong masih sangat. Karena baru melakukan soft launching pada 21 Oktober 2020 kemarin, dengan menawarkan sensasi ngopi diatas ketinggian.

Walaupun masih sangat baru, antusias warga Banyumas dan Purwokerto dalam menyambut cafe ini lumayan tinggi. Hal ini dibuktikan pada hari pertama pembukaan, cafe ini telah mendapatkan pengunjung yang cukup banyak.

Berada di cafe ini terasa banget sensasi alami yang identik dengan suasana alam perbukitan. Hal ini wajar sekali, sebab letaknya yang dekat dengan gunung Slamet, sehingga terasa banget hawa sejuk kawasan ini. Pemandangan gunung Slamet juga tampak sangat menawan, bikin betah mata memandangnya. Selain itu, pemandangan alam yang cantik ini juga menjadi background foto yang sangat bagus.

Selain paromana gunung yang jauh letaknya, pemandangan alam di sekitar cafe ini juga sangat bagus. Semua pemandangannya serba hijau dengan kesan natural. Bagaimana tidak, terdapat banyak pohon-pohon rindang serta hamparan rumput hijau yang menghiasi area outdoor cafe ini. Menariknya, pengunjung tidak hanya bisa nongkrong di area indoor saja, melainkan juga sudah tersedia tempat nongkrong lesehan di halaman yang dipenuhi dengan rumput hijau tersebut. Meski lesehan namun dilengkapi dengan fasilitas bean bag yang nyaman. Maka asyik banget tentunya untuk rebahan dan bersantai ria.

Cafe ini memiliki halaman yang luas, sehingga cocok sekali bila dikunjungi bersama keluarga. Anak-anak pasti senang sekali berada di sini, mereka bisa bermain dan lari-larian di halaman. Sedangkan bagi anak muda milenial, aktivitas hunting foto selfie juga tentu sangat favorit dilakukan. Bahkan ada kabar gembira bagi para pecinta foto, yaitu tersedia spot instagramable berupa terasa kaca. Spot ini sangat digemari para pengunjung untuk berswafoto dengan background alam perbukitan di belakangnya.

Taman Langit Cafe Purwokerto - Review Harga Menu, Lokasi & Fasilitas Lengkap

Taman Langit Cafe Cafe and Resto Purwokerto menawarkan konsep Indoor dan Outdoor dengan desain yang cukup instagramable. Desain bangunan indoor cafe ini terlihat futuristik dengan dinding yang terbuat dari kaca, sehingga meski kamu berada di area indoor tetap bisa menikmati view alam sekitar. Di area indoor Taman Langit Cafe ini didominasi dengan warna hitam dan warna kayu alami.

Sedangkan untuk area outdoornya juga tak kalah menarik, kalian akan menempati area lesehan disebuah taman hijau yang dilengkapi dengan bean bag. Selain area lesehan, tersedia juga space yang dilengkapi meja dan kursi berbahan concrete dan steel. Ketika malam tiba, nuansa romantis begitu terasa karena adanya bola bola lampu yang digantung.

Lokasi dan Jam Buka 
Alamat Taman Langit Cafe berada di Dusun II, Kebumen, Baturaden, Banyumas, Jawa Tengah 53151. Untuk akses menuju lokasi cukup mudah karena tak jauh dari pusat Purwokerto. Jika Anda dari pusat kota Purwokerto akan menempuh jarak 9 km yang bisa ditempuh dalam waktu 15 menit.

Mengenai Jam Buka / Jam Operasional, Taman Langit Cafe Gunung Slamet dibuka mulai pukul 11.00  hingga 20.00 WIB pada setiap harinya.

 

 

Baca Juga :

LOKASI