WISATA KELUARGA WATU GAJAH UNGARAN, TEMPAT WISATA SERU DI SEMARANG

Wisata Watu Gajah
Wisata Watu Gajah / Dinda Dwi


Destinasi wisata Watu Gajah yang berlokasi di Dusun Watugajah RT 01 RW 06, Desa, Ngobo, Wringin Putih, Bergas, Semarang menjadi salah satu tempat wisata keluarga yang diminati saat musim liburan. Mengusung konsep wisata keluarga bernuansa alam, Watu Gajah menyediakan spot-spot foto, rumah pohon, koleksi kupu-kupu, burung, kolam ikan relaksasi, tempat bermain anak dan juga waterpark.

Pengunjung yang datang ke Watu Gajah, bisa dengan suka hati berfoto ria terdapat banyak spot foto yang bagus untuk diabadikan salah satunya lorong cinta. Lorong cinta sendiri merupakan spot foto yang dibangun berbentuk lorong berasal dari tanaman dan bunga. Ada juga rumah pohon berbentuk King Kong dan mengeluarkan suara eraman.

Harga tiket masuk ke Watu Gajah sendiri termasuk murah dimana pengunjung hanya akan dikenai biaya tiket masuk sebesar Rp. 20.000/orang saja di hari biasa. Sedangkan pada hari libur pengunjung akan dikenai biaya sebesar Rp. 25.000/orang.

Dengan harga tiket masuk ini pengunjung tidak akan dikenai biaya lagi ketika ingin masuk ke area waterparknya. Tempatnya juga luas, dan pengunjung bisa menikmati waktu bersama keluarga dengan nyaman.

 

Baca Juga :

LOKASI