YANG BARU DI KLATEN, NEW RIVERMOON ADVENTURE, RESTO AND FUN

New Rivermoon
New Rivermoon / Foto: Tedy Kartyadi/ Bernasnews.com.


Salah satu wisata unik di Kalten, Wisata New Rivermoon yang terletak di dk. Pusur. Tempat wisata yang lagi hit yang baru dibuka sekitar tahun 2019 ini menghadirkan 3  keistimewaan dalam 1 tempat yaitu resto, river tubing dan outbond area.

Pada awal pendiriannya Pedro Sujono selaku Pengelola River Moon mengatakan jika tempat ini dibuat untuk keluarga dan warga sekitar.
“Rencana awal pengin bikin pabrik buis beton dan konblok. Kemudian bersyukur bisa beli sawah yang terdekat hingga 12 pethak, yang 2 pethak dibuat untuk wisata ini,” ungkap Sujono.

Dikatakan Sujono, pemberian nama River Moon sendiri agar terlihat unik dan memiliki kesan yang berbeda dengan obyek wisata lainnya. “Ide pemberian nama itu sebagai mengingat masa muda, saya bersama teman-teman suka tiduran di pinggir kali terlebih saat purnama. Terlihat sungai Pusur sangat indah, percikan gelombang air germelap kemilau. Dari pengalaman itu muncul nama River Moon kebalikan dari moon river,” katanya.

Saat ini New Rivermoon menghadirkan resto yang bersanding dengan suasana Kali Pusur yang alami. Tempat ini cocok buat kamu yang suka nongkrong sendiri atau bareng teman - teman. 

Disini kamu juga bisa bermain wahana river tubing sejauh 500 meter atau 2 km di sungai alami juga menyegarkan. Sungai ini pun juga aman untuk anak - anak hingga dewasa. Khusus yang jarak 2km, biasanya satu paket dengan kegiatan kelompok outbond. Meskipun lumayan deras dan berbatuan namun cukup aman karena pengelola telah membuat jalur tubing juga ditempatkan beberapa petugas menjaga di tepian.

Namun saat pandemi Covid-19 ini, wisata river tubing dan outbond ditutup sementara waktu.

Info lebih lanjut bisa hubungi :
WA / Telp : 085899946995 
Instagram : @new_rivermoon

Lokasi : Dk Pusur, Ds Karanglo, Kec Polanharjo, Kab Klaten, Jawa Tengah
Maps: New Rivermoon “Adventure, Resto & Fun”

 

Baca Juga :

LOKASI